Beritacenter.COM - Terkait soal Front Pembela Islam (FPI) Menteri Pertahanan (Menhan) RI Ryamizard Ryacudu sependapat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia secara tegas menyatakan bahwa semua pihak yang tak sejalan dengan Pancasila dipersilakan keluar dari Indonesia.
"Saya kira apa yang disampaikan Presiden (Jokowi) sudah jelas. Kalau siapa pun tidak sejalan dengan ideologi Pancasila, kan sudah clear, nggak usah di sini (Indonesia)," kata Ryamizard di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (29/7/2019).
Sebelumnya Jokowi memang menyebut izin FPI bisa saja dihentikan jika tak sejalan dengan ideologi bangsa dan mengancam keamanan NKRI. Pernyataan Jokowi itulah yang juga disepakati Ryamizard.
"Ini negara Pancasila kok. Cari lagi tempatnya yang nggak ada Pancasila-nya," tegasnya.
Pernyataan soal FPI disampaikan Jokowi saat diwawancarai Associated Press (AP) beberapa waktu lalu. Ketika itu Jokowi menjelaskan tentang kemungkinan tak memberikan izin ke FPI dalam periode terakhirnya sebagai Presiden RI.
"Jika pemerintah meninjau dari sudut pandang keamanan dan ideologi, menunjukkan bahwa mereka (FPI, red) tidak sejalan dengan bangsa," ucap Jokowi seperti dilansir AP.
News 06/03/2021 19:08
News 06/03/2021 17:02
News 06/03/2021 07:00
News 05/03/2021 16:00
News 05/03/2021 13:05
News 05/03/2021 09:47
News 04/03/2021 21:00
News 04/03/2021 14:25
News 04/03/2021 14:10
News 04/03/2021 08:30