Beritacenter.COM - Robot yang dirancang untuk membunuh bakteri dan virus, termasuk virus Covid-19 kini ulai beroperasi di Bandara Internasional Key West Florida. Robot tersebut bekerja dengan memancarkan sinar ultraviolet intensitas tinggi, sehingga dapat membunuh bakteri dan virus baik yang ada di permukaan maupun di udara.
Direktur bandara untuk Monroe County, Richard Strickland mengatakan bahwa robot tersebut bernilai Rp1,4 miliar. Ia rela merogoh kocek demi memberikan perlindungan kepada penumpang di era pandemi.
“Penumpang harus tahu bahwa saat mereka melakukan perjalanan ke Bandara Internasional Key West dan memanfaatkan fasilitas di sini, kami telah melakukan segala upaya yang mungkin untuk melawan Covid-19 untuk melindungi keselamatan penumpang,” kata Strickland, seperti dilansir dari AP, Jumat (25/12/2020).
Robot buatan UVD Robots Denmark itu dilengkapi dengan lampu UV vertikal yang dipasang di pangkalan robot bergerak. Tingginya hampir 6 kaki (sekitar 1,8 meter) dan beratnya lebih dari 300 pon (sekitar 136 kilogram).
James Malley, seorang profesor di University of New Hampshire mengungkapkan bahwa sinar ultraviolet telah digunakan selama beberapa dekade sebagai disinfektan, tetapi memiliki keterbatasan.
"Lampu UV harus digunakan sebagai penghalang tambahan terhadap infeksi, bukan sebagai pengganti pembersihan tradisional, menjaga jarak sosial dan memakai masker," kata Malley.
Teknologi 10/02/2021 17:19
Teknologi 09/02/2021 11:40
Teknologi 03/02/2021 17:00
Teknologi 26/01/2021 17:15
Teknologi 05/01/2021 10:34
Teknologi 19/12/2020 00:43
Teknologi 11/12/2020 21:21
Teknologi 19/11/2020 01:20
Teknologi 12/11/2020 18:25
Teknologi 12/11/2020 10:36
Teknologi 09/11/2020 16:08
Teknologi 05/11/2020 13:32