News

Polisi akan Tes Kejiwaan Ayah Bejat Pemotong Kelamin Anak di Tasikmalaya

Baharuddin Kamal - 23/12/2022 11:00
Ilustrasi.

Beritacenter.COM - Polisi akan melakukan tes kejiwaan terhadap pria bernama Jani (39) yang tega memotong alat kelamin anaknya sendiri di Leuwisari, Tasikmalaya, Jawa Barat.

"Iya (akan menjalani tes kejiwaan)," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo, Jumat (23/12/2022).

Dia mengatakan, pihaknya akan terus melakukan pengembangan dalam kasus ini. Sejauh ini, polisi telah memeriksa sejumlah saksi. "Masih berprogres, masih pemeriksaan saksi-saksi," ujar Ibrahim.

Sebelumnya diketahui, pelaku nekat memotong alat kelamin anaknya lantaran kesal cekcok dengan istri yang diminta khitanan anaknya.

Jani sendiri sudah ditangkap polisi. Jani memotong kelamin anaknya menggunakan silet.

TAG TERKAIT :
POLISI Jawa Barat Berita Kriminal Indonesia Berita Center Ayah Potong Kelamin Anak

Berita Lainnya