Nasional

Diduga Tersambar Obat Nyamuk, Warung Kelontong di Bekasi Hangus Terbakar

Rahman Hasibuan - 19/01/2023 11:44

Beritacenter.COM - Kebakaran besar melanda toko kelontong di Jalan Palem No 73, Kelurahan Harapan Mulya, Medan Satria, Kota Bekasi, Kamis (19/1/2023) dini hari.

Kepala dinas pemadaman kebakaran Kota Bekasi, Aceng Sholahuddin mengungkapkan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 00.01 WIB.

Baca Juga :

14 Anggota Geng Motor Diringkus Polisi di Purwakarta

Resmi Gabung ke Golkar, Ridwan Kamil Berjanji Kampanyekan Airlangga Capres ke Berbagai Daerah

Waspada !! Hujan Petir dan Angin Kencang Guyur Jakarta Siang Hingga Sore Hari

"Setelah informasi warga yang melaporkan, sekira 15 menit kemudian, personil Damkar sudah di lokasi kejadian," ujar Aceng Sholahuddin dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/1/2023).

Api yang membakar toko kelontong milik warga berinisial MS (72) itu diduga disebabkan dari adanya obat naymuk bakar yang menyala.

"Api diduga berasal dari obat nyamuk bakar yang menyambar ke Kerdus di dalam warung hingga menyebabkan Kebakaran didalam toko Warung," ujar Aceng Sholahuddin dalam keterangan tertulisnya

Petugas pemadam menerjunkan dua unit mobil pemdam kebakaran ke lokasi kejadian. Api baru bisa padam setengah jam kemudian.

Kebakaran di warung kelontong itupun tak menemukan adanya korban luka maupun jiwa. Sementara kerugian akibat kebakaran tersebut, ditaksir mencapai belasan juta rupiah.

 

Berita Lainnya