Beritacenter.COM - Mayat pria berinisial M (33) ditemukan di saluran air atau gorong-gorong di kawasan Jalan Pesanggrahan Raya, Jakarta Selatan. Saat ditemukan sekira pukul 06.30 WIB pagi ini, mayat pria itu dalam posisi telungkup.
"Telah ditemukan sesosok mayat laki laki di Jalan Pesanggrahan Raya RT 04/05 Pesanggrahan, Jaksel," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Senin (30/1/2023).
Penemuan mayat ini bermula saat saksi mendapati sebuah motor terparkir di pinggir jalan sekira pukul 04.15 WIB pagi. Saksi yang kemudian melintasi jalan itu lagi masih mendapati motor itu terparkir ditempat yang sama.
"Kendaraan tersebut masih ada di lokasi tidak bergeser. Dan menemukan mayat dalam kondisi tertelungkup di dalam saluran air gorong-gorong," terang Ade Ary.
Tak beberapa lama setelah mendapat laporan terkait temuan mayat, Ade menyebut pihaknya langsung bertolak ke lokasi tempat kejadian perkara (TKP). Selanjutnya, korban langsung dievakuasi untuk diidentifikasi lebih lanjut.
"Korban dibawa ke RS Fatmawati untuk dilakukan visum," jelas Ade.
Lebih lanjut, Ade menyebut pihaknya saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait penyebab kematian korban. Selain itu, polisi juga telah mementa keteranga saksi-saksi.
"Dugaan penyebab korban meninggal dunia masih dalam proses penyelidikan," pungkasnya.
Peristiwa 21/03/2023 13:16
Peristiwa 21/03/2023 08:00
Peristiwa 20/03/2023 17:30
Peristiwa 18/03/2023 22:00
Peristiwa 17/03/2023 20:00
Peristiwa 17/03/2023 15:40
Peristiwa 17/03/2023 13:05
Peristiwa 17/03/2023 10:07
Peristiwa 17/03/2023 08:00
Peristiwa 16/03/2023 15:38