Internasional

Ukraina : Putin Jadikan Belarusia 'Sandera Nuklir' Rusia

Aisyah Isyana - 26/03/2023 16:10

Beritaecenter.COM - Ukraina turut berkomentar soal langkah Rusia dalam menempatkan senjata nuklir taktisnya di Belarusia. Terkait hal itu, Ukraina menyebut Preisden Vladimir Putin hendak menjadikan Belarusia sebagai 'sandera nuklir'.

"Kremlin menjadikan Belarusia sandera nuklir," tulis Sekretaris Dewan Keamanan dan Pertahanan Nasional Ukraina, Oleksiy Danilov, di Twitter seperti dilansir AFP, Minggu (26/3/2023).

Menurutnya, langkah yang bakal dilakukan Putin itu merupakan langkah menuju destabilisasi negara.

Sementara itu, Presiden Rusia Vladimir Putin sendiri sebelumnya menyebut jika Belarusia telah sepakat dengan penempatan senjata nuklir tastis tersebut. Pemimpin Belarusia, Alexander Lukashenko disebut-sebut sebagai kunci dari kesepakatan tersebut.

Adapun langkah menempatkan senjata nuklir taktis di luar negeri ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan Rusia sejak pertengahan 1990-an. Senjata nuklir taktis mengacu pada senjata yang digunakan untuk mencapai keuntungan di medan perang. Namun, bukan senjata yang memiliki kemampuan untuk meleyapkan kota, hanya saja tak jelas berapa banyak senjata seperti itu yang dimiliki Rusia.

"Tak ada yang janggal. AS sudah melakukan hal seperti ini puluhan tahun lamanya. Mereka mengerahkan senjata nuklir taktisnya ke wilayah sekutunya," ucap Putin melalui siaran televisi seperti dilansir Reuters.

"Kami pun melakukan hal yang sama tanpa melanggar kewajiban kami. Saya tekankan, tanpa melanggar kewajiban internasional kami tentang nonproliferasi senjata nuklir," imbuh Putin.

Sejauh ini, masih belum ada informasi detail soal proses perpindahan senjata itu dari Rusia ke Belarusia. Hanya saja, memang Belarusia merupakan salah satu negara yang menjadi sekutu Rusia. Menariknya, Belarusia berbatasan dengan 3 negara anggota NATO, yakni Polandia, Latvia, dan Lithuania.

Adanya kabar soal penempatan senjata nuklir taktis itu turut mendapat reaksi yang cukup hati-hati dari AS. Salah satu pejabat AS menyebut jika pihaknya sudah mengetahui kesepakatan antar Rusia dan Belarusia sejak setahun terakhir.

TAG TERKAIT :
Rusia Nuklir Ukraina Belarusia Rusia Invasi Ukraina Rusia Tempatkan Nuklir di Belarusia

Berita Lainnya