Kriminal

Dua Pria Adu Duel Sajam Saling Bacok di Kembangan Jakbar, Salah Satunya Tewas!

Aisyah Isyana - 23/05/2023 13:32

Beritacenter.COM - Heboh, aksi duel dua orang pria di Kembangan, Jakarta Barat, membuat gempar masyarakat disekitar. Pasalnya, kedua pria itu saling berduel dengan menggunakan senjata tajam (sajam), dan berujung salah diantaranya tewas.

"Jadi penganiayaan diawali satu lawan satu. Korbannya ini yang nantangin pelaku pakai senjata tajam, kemudian berkelahi bawa sajam," kata Kapolsek Kembangan Kompol Ubaidillah saat dihubungi wartawan, Selasa (23/5/2023).

Korban duel sajam ini berujung tewasnya korban pria berinisial A (23). Insiden nahas itu terjadi sekira pukul 02.00 WIB, Selasa (23/5). Saat ini, pelaku duel maut itu telah ditangkap polisi.

"Pelakunya juga sudah kita amankan," jelas Ubadaillah.

Saat kejadian terjadi, pelaku dan korban saling bertukar serangan antar satu sama lainnya. Pelaku diketahui juga mengalami sejumlah luka akibat duel sajam tersebut.

"Saling bacok, pelakunya juga ada luka-luka," tuturnya.

Lebih lanjut, Ubaidillah menyebut motif duel maut dengan sajam ini bermula karena korban yang tersinggung dengan pelaku. Alhasil, korban yang naik pitam mengajak pelaku berduel.

"Motifnya tersinggung saja, korban tersinggung sama omongan pelaku," jelasnya.

Baik pelaku dan korban ternyata diketahui pernah berurusan dengan polisi dan juga sempat ditahan akibat tindak pidana yang dilakukan. "Dua-duanya juga yang korban pernah ditahan kasus pidana, pelaku juga sama," pungkasnya.

TAG TERKAIT :
Pembacokan Berita Kriminal Indonesia Duel Maut Duel Sajam Dua Pria di Jakbar

Berita Lainnya