Beritacenter.COM - Kebakaran dilaporkan melanda rumah produksi mebel di Jalan Gotong Royong, Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Kebakaran yang terjadi diduga dipicu karena adanya korsleting listrik.
"Objek terbakar produksi mebel (6 rumah produksi), penyebab arus pendek," kata Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jaktim Gatot Sulaeman dalam keterangannya, Rabu (16/11/2023).
Kejadian bermula saat warga yang tengah melakukan tahlilan mendapati kobaran api yang sudah membesar dari bengkel kayu, dan langsung dilaporkan ke pemadam.
Begitu mendapat laporan, 19 mobil Damkar dengan 76 personel dikerahkan ke lokasi kejadian. Begitu tiba di lokasi, petugas damkar langsung berjibaku untuk menjinakkan amukan si jago merah.
Lebih lanjut, Gatot menyebut pihaknya mendapat laporan kebakaran itu sekira pukul 02.35 WIB. Setelah dilakukan penanganan, pemadaman baru dapat selesai sekira pukul 04.21 WIB.
"Situasi pemadaman, sudah dapat di lokalisir," katanya.
Peristiwa 07/12/2023 21:36
Peristiwa 04/12/2023 17:00
Peristiwa 01/12/2023 21:00
Peristiwa 01/12/2023 18:09
Peristiwa 01/12/2023 14:32
Peristiwa 30/11/2023 10:03
Peristiwa 25/11/2023 22:00
Peristiwa 24/11/2023 23:00
Peristiwa 24/11/2023 21:00
Peristiwa 24/11/2023 08:35
Peristiwa 23/11/2023 20:30